Bagi sebagian wanita, make up adalah salah satu hal penting yang tidak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari. Selain karena meningkatkan kepercayaan diri, memakai make up juga berguna untuk menutup kekurangan yang ada di wajah. Untuk kamu yang masih duduk di bangku sekolah SMA, mungkin rasanya akan takut ketika memakai make up di sekolah. Hal ini karena ada beberapa aturan di sekolah yang melarang siswanya untuk berdandan berlebihan. Untuk itu, ini dia tips ‘make up no make up’ yang pastinya natural dan mudah untuk kamu tiru!
1. Gunakan Pelembab
Memastikan wajahmu untuk selalu terhidrasi adalah salah satu hal yang penting lho! Sejak usia belia, kamu harus membiasakan diri untuk menjaga wajahmu tetap terawat. Hal ini agar kulitmu tetap sehat dan terawat meskipun ketika sudah masuk usia 25 tahun. Kamu bisa memilih berbagai macam produk pelembab yang cocok dengan kulitmu. Gunakanlah produk yang cocok dengan kulit seusiamu ya. Salah satu produk yang bisa kamu coba yaitu Safi Dermasafe Moisturizer. Produk ini dibuat untuk kulit yang sensitif, sehingga cocok digunakan untuk kamu yang masih di usia remaja.
2. Gunakan Sunblock
Penggunaan foundation kurang disarankan untuk dipakai sehari-hari ke sekolah, sebab khawatir akan membuat kesan ‘make up tebal’. Kamu bisa tetap melindungi kulitmu dari pancaran sinar UV dengan menggunakan sunblock. Jika kamu tidak menggunakan moisturizer yang berwarna, kamu juga bisa memilih sunblock dengan kandungan SPF yang sekaligus dapat menutupi noda di wajahmu. Produk yang bisa kamu coba yaitu Emina City Chic CC Cream. Produk ini memiliki keunggulan yaitu teknologi color changing yang apabila diaplikasikan pertama warnanya akan putih, namun dalam beberapa detik akan berubah mengikuti warna kulitmu.
3. Gunakan Bedak Tabur
Untuk kamu yang memiliki kulit berminyak, pemakaian bedak tabur ini sangat berguna agar wajahmu tetap terlihat segar dan tidak berminyak. Namun, bagi kamu yang memiliki tipe kulit kering, penggunaan bedak ini bisa kamu lewati. Pilihlah translucent powder yang warnanya netral agar tampilanmu tetap natural. Aplikasikanlah menggunakan brush agar bedak yang menempel di wajahmu merata dan tidak terkesan terlalu tebal. Kamu bisa mencoba Innisfree No Sebum yang dapat menahan minyak berlebih di kulitmu serta membuat wajahmu nampak lebih segar.
4. Pakai Penjepit Bulu Mata

Photo by kinkate
Riasan mata adalah salah satu hal aspek yang penting dalam hal makeup. Namun, janganlah kamu samakan make up ketika ingin ke sekolah dengan hangout di akhir pekan. Pergunakanlah make up seadanya saja ketika ingin bersekolah. Untuk riasan mata, kamu bisa menggunakan penjepit bulu mata agar bulu matamu tetap lentik. Ini juga membantu agar matamu tetap terlihat cantik meski dengan make up yang minimal.
5. Aplikasikan Mascara Bening
Kamu ingin menggunakan maskara dan pensil alis ketika ke sekolah? Sebaiknya pikir-pikir lagi deh! Sebab bisa saja kamu ditegur oleh guru, atau bahkan menjadi bahan pembicaraan kakak kelas maupun teman-teman sebayamu. Solusi agar alis dan matamu tetap cantik namun tidak terlalu mencolok adalah dengan menggunakan maskara bening. Sisirlah alismu agar tetap terlihat rapi dan membuat efek lebih tebal. Brow mascara ini juga bisa kamu aplikasikan untuk bulu matamu lho. Produk yang bisa kamu coba yaitu e.l.f Clear Brow & Lash Mascara. Maskara ini dapat menjaga bulu mata kamu tetap terjaga rapi dan memberi volume dan efek menebalkan yang cukup signifikan walaupun dalam kondisi berkeringat. Selain itu, produk ini akan membantu untuk merawat bulu mata kamu agar tetap tumbuh sehat karena terkandung pelembap di dalamnya.
Kalau kamu tidak punya maskara bening, kamu bisa menggunakan produk petroleum jelly untuk alis dan bulu matamu. Ini bisa menjaga agar alis dan bulu matamu tetap pada posisinya dan terlihat lebih tebal. Produk yang bisa kamu coba seperti Vaseline Repairing Jelly atau Oriflame Tendercare. Namun, kamu harus berhati-hati juga apabila cuaca panas sebab bisa saja petroleum jelly yang kamu pakai ‘meleleh’ terbawa oleh keringat.
6. Hindari Lipstick dan Warna yang Mencolok
Lipstick tidak disarankan untuk make up ke sekolah yang harus terkesan natural. Kamu bisa memilih lip tint atau lip gloss untuk tetap membuat bibirmu segar dan tidak pucat. Selain itu, sebaiknya kamu tidak menggunakan teknik ombre lips karena justru lebih terlihat memakai make up, terlebih jika menggunakan warna yang sangat terang seperti merah atau pink tua. Untuk itu, pakailah lip tint di garis luar bibir seperti ketika memakai lip liner.Sebaiknya gunakanlah lip tint secara tipis dan ratakan hingga ke seluruh bibir menggunakan jari atau bibir dengan sendirinya. Salah satu produk yang bisa kamu pakai adalah liptint Pixy Tint Me! yang berwarna pink. Kamu bisa mengaplikasikannya sedikit di bagian terluar bibirmu dan ratakan menggunakan jari. Lip tint ini dapat membuat bibirmu terlihat sehat dan segar namun tetap terkesan natural serta tidak berlebihan.
7. Pakai Blush On yang Sesuai dengan Undertone Kulit
Untuk warna kulit Indonesia kebanyakan didominasi oleh warm undertone, kamu bisa memilih blush on dengan warna peach. Blush on dengan tekstur creamy bisa membuat tampilan kamu lebih natural lho. Untuk pengaplikasian, kamu bisa menggunakan jari tangan maupun menggunakan beauty sponge yang telah dibasahi agar lebih merata dan natural. Emina Cheeklit Cream Blush dengan warna peach bisa menjadi pilihan kamu, sebab warnanya yang natural ini tidak terlalu mencolok ketika diaplikasikan di pipimu. Selain itu, cream blush kepunyaan Emina ini tergolong awet sehingga kamu tidak perlu touch up lagi ketika di sekolah.
Pemakaian make up ini harus diikuti dengan perawatan wajah yang rutin agar wajah kamu senantiasa terjaga dari kulit yang bermasalah. Setelah memakai make up, jangan lupa untuk selalu membersihkannya hingga tidak ada kotoran yang tersisa. Jika umurmu masih muda, usahakan pilihlah jenis make up yang tidak terlalu ‘berat’ dan ramah untuk kulit remaja.
Semoga bermanfaat!
Dilansir dari artikel resmi di Cintaihidup.com